Tuesday, February 28, 2017

Tips Sebelum Memesan Mahar Pernikahan

Tips Sebelum Memesan Mahar Pernikahan
Tips Sebelum Memesan Mahar Pernikahan - Pernikahan adalah saat yang dinantikan bagi sepasang hati yang saling berjanji untuk mengikatkan cinta dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa. Siapa yang tidak ingin menikah? Menikah bagaikan mendulang kebahagiaan yang berlimpah. Ada satu dari beberapa persyaratan yang harus dipenuhi ketika hendak menikah, yaitu menyiapkan  Mahar atau Mas Kawin Pernikahan.

Mahar Nikah atau Mas Kawin Uang yang berupa uang akan tampak lebih cantik, unik, menarik, bahkan tampak selaras dengan tema pernikahan anda apabila rangkaian Uang Mahar pernikahan atau Mas Kawin anda di bentuk dalam berbagai model menarik.

Berikut beberapa tips sebelum memesan Mahar Pernikahan
  1.     Tanyakan kepada pembuat desain model Mahar Nikah, apakah bahan Mahar  Pernikahan yang berupa uang baik uang kertas dan /atau uang koin, merupakan uang yang resmi beredar di Republik Indonesia dan dijamin “Asli dan Baru” yang di terbitkan oleh Bank Indonesia.
  2.     Tanyakan kepada pembuat desain model mahar, apakah ada katalog atau contoh desain mahar yang bisa dilihat terlebih dahulu oleh calon pemesan. Apabila ada, pilihlah desain yang sesuai dengan keinginan atau tema pernikahan yang akan berlangsung.
  3.     Apabila dalam besaran Uang Mahar nikah yang akan dibentuk harus ada pecahan uang lama (kuno), tanyakan kepada pembuat Desain Mahar, apakah menyediakan penukaran uang kuno atau tidak.
  4.     Tentukan besaran pecahan Uang Mahar yang akan digunakan sebagai bahan pembuatan model mahar nikah, karena besaran pecahan uang mahar juga menentukan warna serta gradasi (warna yang terbentuk dari susunan mahar nikah tersebut) yang diinginkan.
Pilih dan pilah desain mahar pernikahan yang baik menurut Anda dan pasangan. Usahakan juga jangan sampai Out of  Budget hanya untuk jasa desain mahar pernikahan, karena masih banyak keperluan lain yang lebih penting untuk acara pernikahan Anda dan Pasangan

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Tips Sebelum Memesan Mahar Pernikahan